Konfigurasi VPN pada Mikrotik
- Jaringan inet anda dengan menggunakan gateway/router mikrotik sudah berjalan dengan baik dan juga memiliki ip public.
- IP pool untuk VPN : 192.168.15.1-192.168.15.50
- IP Mikrotik yang mengarah ke LAN :192.168.0.245
- silahkan login ke mikrotik anda dengan menggunakan winbox...
- kemudian kita masuk ke modul Ip-->Pool
- untuk nama bisa diberikan sesuai dengan keinginan anda, yang penting mudah diingat
- untuk address dimasukan : 192.168.15.1-192.168.15.50 dan next pool=none lalu klik OK
- Selanjutnya kita masuk ke modul PPP ke tab profiles, lalu klik tanda plus..
- Untuk nama silahkan cari yang unik, kemudian local address diisikan dengan ip mikrotik yang mengarah ke LAN dan DNS server diberi ip yang sama (dengan catatan pada setting DNS di mikrotik pada option allow remote request di ceklist) lalu klik OK
- Selanjutnya kita pindah ke tab secrets masih pada modul PPP, kemudian diklik tanda plus-nya
- Pada bagian ini untuk memberikan akses/username untuk menggunakan atau login ke VPN kita, silahkan berikan username dan password yang unik. Untuk service silahkan klik pptp dan profile diisi dengan profile yang sudah dibuat tadi..lalu diklik OK
- Setelah bagian ini selesai kemudian kita masuk ke TAB interface dan klik pada bagian PPTP Server
- Silahkan diikuti semua option diatas kemudian klik OK, maka telah selesai setting VPN kita
Selesai....
Selamat mencoba
Sumber : http://sum14rdi.blogspot.com/2009/01/setting-vpn-di-mikrotik-memakai-pptp.html